Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the google-analytics-for-wordpress domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u6058624/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
Begini Kata Gubernur Sulawesi Soal PT GKP dan Tuduhan Serobot Lahan - Redaksi Sulawesi
April 23, 2025

Redaksi Sulawesi

Sumber Berita Terpercaya

Begini Kata Gubernur Sulawesi Soal PT GKP dan Tuduhan Serobot Lahan

Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi angkat bicara, terkait salah satu perusahaan tambang PT Gema Kreasi Perdana (GKP) di Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep). PT GKP diduga telah menyerobot lahan warga di Desa Roko-roko Raya, Kecamatan Wawonii Tenggara, Konkep.

Ali Mazi menyebut bahwa hal itu bukanlah suatu penggusuran. Menurutnya, pihak perusahaan PT GKP telah membayar ganti rugi kepada pemilik lahan yang ada di kawasan itu.

“Tidaklah, itu omong kosong itu kita sudah turunkan tim kejaksaan semua kok. Kita sudah turunkan tim, masyarakat setempat kan juga sudah terima kok. Jadi begini kan itu ada 9 izin usaha pertambangan (IUP) kita sudah cabut, nah daerah itu kalau potensi ada yah kita biarkan saja,” ujar Ali Mazi ketika ditemui awak media, usai menggelar rapat koordinasi (rakor) di salah satu hotel Kendari

Ia menjelaskan, potensi daerah seperti perikanan, pariwisata, serta pertambangan harus dikelola dengan baik, untuk menambah penghasilan daerah itu sendiri. Pihaknya pun telah melakukan evaluasi terkait IUP-IUP yang ada di Kabupaten Konkep.

“IUP-IUP ini sudah ada yang dikeluarkan, ada yang sudah tidak sesuai kita cabut. Kira-kira yang bisa berjalan yah kita jalankan. Sudahlah kita sekarang begini lebih baik turun langsung ke lapangan, toh kita kan tidak mau bohongi rakyat, kita pikirkan daerah kita bisa maju,” tandasnya.

Sumber: Zona Sultra